Bupati Bima Bersama Dandim 1608/Bima Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran di Desa Maria

Pemerintahan261 Dilihat

BIMA,OBORBIMA.ID –  Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri, SE, bersama Dandim 1608/Bima Letkol Inf Muhammad Zia Ulhaq, S. Sos, menyerahkan bantuan tanggal darurat untuk korban kebakaran bernama Alamsyah di Desa Maria, Kecamatan Wawo Kabupatrn Bima, Sabtu, (29/1/2022).

Usai menghadiri kegiatan vaksinasi, Bupati Bima juga Dandim 1608/Bima melihat langsung kondisi korban kebakaran yang menimpa keluarga Alamsyah.

Tiba di lokasi, Bupati dan Dandim disambut oleh Kepala Desa, Babinsa, Babinkantibmas serta masyarakat, Bupati kemudian langsung menemui Alamsyah warga yang menjadi korban musibah.

“Atas nama pemerintah dan pribadi, saya ikut rasakan duka yang mendalam atas musibah yang menimpa,” ujar Umi Dinda sapaanya

Pada kesempatan tersebut, ibu dua anak ini turut menyerahkan bantuan berupa uang tunai, sembako dan tarpal sebagai bentuk penanganan awal.

“Saya akan sampaikan ke Dinas Perkumpulan, untuk dibangunkan rumah layak huni malalui program bedah rumah,” katanya.

*OB.001*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *