Moment Lalu Iqbal Berikan Penghormatan Untuk Umi Dinda Saat Deklarasi 

Headline694 Dilihat

MATARAM.OBORBIMA.ID – Sungguh sangat mulia sekali hati Bakal Pangan Calon Gubernur NTB lalu Muhammad Iqbal. Pasalnya lalu Ikbal memberikan kesempatan kepada Bakal Calon Wakilnya Hj. Indah Dhamayanti Puteri SE untuk berpidato politik saat acara deklarasi Ikbal – Dinda di GOR Turida Kota Mataram Minggu, 15 September 2024.

Lalu Iqbal tidak hanya memberikan kesempatan kepada Umi Dinda untuk pidato politik, akan tetapi Iqbal pun memberikan penghormatan untuk Calon Wakilnya.

Pada saat itu pun Umi Dinda sapaanya pun langsung berpidato. Kata Umi Dinda bahwa pak Ikbal telah membuktikan ucapannya bahwa pak Ikbal mengajak dirinya untuk bersama sama berikhtiar maju bersama pada pilkada 2024 ini

Menurut Umi Dinda, bahwa pak Iqbal maju pada pilkada NTB berjanji akan mengambil Paslon Wakilnya putra dan putri dari pulau Sumbawa.”Alhamdulilah pak Iqbal telah membuktikan ucapannya menggandeng saya untuk maju di Pilkada NTB 2024,” katanya.

Umi Dinda menjelaskan, bahwa semua orang marugukan dirinya tampil di Pilkada 2024 bersama pak Iqbal. “Tetapi saat ini Paslon Iqbal – Dinda telah menunjukan keseriusan telah mendaftar di KPU dan hari ini pun mendeklarasikan diri,”pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Umi Dinda meminta doa dan dukungan masyarakat Bima dan Dompu khususnya warga NTB. “Apakah bapak ibu siaap membantu Iqbal – Dinda,”kata Umi Dinda. “Siap” kata ribuan masyarakat NTB.

Umi Dinda mengatakan, Iqbal memilih berpasangan dengan dirinya untuk tujuan kesetaraan dan persamaan antara pulau Lombok dengan Pulau Sumbawa.

Dan diakuinya pula, Iqbal-Dinda merupakan kolaborasi antara Birokrasi dengan Politisi yang tentunya bisa membawa rapan baru  bagi seluruh masyarakat di NTB ini pula.

“Pasangan Iqbal-Dinda berjanji tak ada lagi diskriminasi. Tak akan ada lagi stigma anak tiri maupun anak emas di NTB pada konteks kebijakan, baik di bidang pembangunan fisik mauoun non fisik. Oleh karenanya, semoga do’a-do’a dan ikhtiar keras kita ini akan diijabah oleh Allah SWT,”harap umi Dinda.

*Red*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *