BIMA,OBORBIMA.ID – Panglima Daerah Militer IX/ Udayana Mayjen TNI Sony Apriyanto SE, MM menyerahkan piagam penghargaan kepada Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Puteri SE pada Jumat,21/ 10 pada acara silaturahmi dan makan malam di pendopo walikota Bima
Pangdam mengungkapkan, piagam penghargaan diberikan atas kerjasama dukungan dan partisipasi Pemkab Bima dalam pelaksanaan tugas-tugas Kodam IX Udayana di kabupaten Bima.
Penghargaan yang sama juga diberikan kepada walikota Bima H. Muhammad Lutfi SE. Pada kesempatan tersebut juga hadir Dandim 1608/ Bima letkol inf Muhammad Zia ulhaq S.Sos, Dandim 1614/ Dompu letkol inf Taufik S. Sos, Danyonif 742/ SWY letkol inf Andika Baroto C.S. IP
Pejabat utama lainnya yang hadir pada kesempatan tersebut yaitu, kepala BNN Bima AKBP, Hurri Nugroho SH MH, Kasdim 1608, mayor CCI Edi Gustaman dan Wakapolres kota Bima Kompol Mujahidin
*OB.009*