Orang Tua Bupati Bima Tunjukkan Empati, Salurkan 76 Paket Bantuan Bagi Korban Kebakaran Desa Naru

Headline305 Dilihat

BIMA,OBORBIMA.ID – Untuk meringankan beban keluarga Desa Naru Barat Kecamatan Sape yang mengalami kebakaran pada Minggu, 10/10/21 sore. Orang tua Bupati Bima Hj. Lola Laswita langsung memberikan bantuan, Selasa, 12/10/21.

Bantuan yang diberikan Umi Lola sapaanya sebanyak 76 paket berupa mukenah, handuk, sabun mandi, shampo, odol, sikat gigi, rinso, sabun cuci piring, kopi dan gula. Bantuan tersebut berasal dari beberapa donator.

“Sabar ya untuk warga Desa Naru Barat. Ini musibah. Semoga Allah memberikan yang terbaik setelah ini untuk keluarga Desa Naru,” ujar Umi Lola di hadapan Camat Sape.

Umi Lola menyebutkan, jika bantuan yang disampaikan hendaknya bisa meringankan beban korban akibat musibah kebakaran ini.

“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi warga. Meskipun tidak besar, artinya kami hadir dan turun tangan langsung melihat warganya yang terkena musibah,” ungkapnya.

Umi Lola menambahkan, kalau tidak ada halangan, pihaknya berjanji akan memberikan bantuan lagi besok.

“Insya Allah, ada beberapa paket yang akan diberikan,”pungkasnya.

*OB.002*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *